SOSIALISASI PENCEGAHAN PEMBERANTASAN PENYALAHGUNAAN DAN PEREDARAN GELAP NARKOBA (P4GN) DI MAN KOTA SURABAYA MENUJU MADRASA BERSINAR (BERSIH NARKOBA)
Bertempat di aula MAN Kota Surabaya, Jumat 19 Agustus 2022 diadakan sosialisasi pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) bagi seluruh siswa MAN Kota Surabaya mulai kelas X, XI dan XII. Bekerjasama dengan Gerakan Masyarakat Anti Narkoba (GAMAS) memberikan sosialisasi secara berjenjang yang dimulai dari kelas XII pada sesi 1 jam 07.30 – 09.00 dilanjutkan kelas XI pada sesi 2 jam 09.30 – 11.00 dan terakhir pada sesi 3 untuk siswa kelas X jam 13.00 – 14.30.
Pada sesi 1 sosialisasi dimulai dengan sambutan dari Drs. Fathorrahkman, M.Pd selaku kepala MAN Kota Surabaya. Dalam sambutannya beliau menekankan pentingnya mengetahui ilmu tentang barkoba supaya bisa mencegah penyalahgunaan narkoba yang sasarannya adalah generasi muda. Sambutan berikutnya sekaligus pemberi materi yakni Sub Koordinator Pemberdayaan Masyarakat BNNP Jawa Timur Drs. Tri Arief Praharanto, S.Kom, M.M.menjelaskan tentang narkoba dan bahayanya bagi generasi muda karena narkotika, psikotropika dan bahan adiktif lainnya sama-sama membuat kecanduan dan memberi efek yang berbahaya bagi pengguna.
Pada sesi 2 dan 3 diawali dengan membaca komitmen anti narkoba yang dipimpin oleh 2 siswa, putra dan putri diikuti oleh seluruh peserta. Dengan pembacaan komitmen ini diharapkan siswa MAN Kota Surabaya siap memerangi penyalahgunaan narkoba dan siap berkarya serta berprestasi tanpa narkoba.
Pemberian materi pada sesi 2 dan 3 adalah penggiat anti narkoba Bapak Anang Subiyanto. Dalam penjelasannya Bapak Anang menekankan pada bahaya narkoba dan solusinya, diberikan juga contoh gambar orang yang kecanduan narkoba dan akibat yang ditimbulkan. Dengan gambaran-gambaran seperti itu diharapkan siswa MAN Kota Surabaya sebagai generasi muda mampu berperang melawan narkoba dan mempunyai pola hidup yang sehat dan bersih dari narkoba sehingga mampu berkarya dan berprestasi untuk membangun negeri.
Post Comment