Upacara-Batik-Post UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA, HARI BATIK NASIONAL & PELANTIKAN OSIS MASA BAKTI 2023-2024

Di pagi hari yang cerah bertepatan dengan hari Senin 2 Oktober 2023, MAN Kota Surabaya mengadakan upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Hari Batik Nasional sekaligus pelantikan OSIS masa bakti 2023-2024. Di lapangan MAN Kota Surabaya terlihat lautan seragam batik yang beraneka ragam dari siswa kelas X, XI dan XII sebanyak 1204 siswa memenuhi lapangan untuk mengikuti upacara dengan tertib.

Dengan mengusung tema “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”, peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini mempunyai makna bahwa dasar negara Indonesia, Pancasila terbukti sakti. Disebut demikian karena ideologi ini tidak mudah diganti dengan ideologi lain yang tidak berakar dari nilai luhur bangsa. Selain itu Bangsa Indonesia diharapkan dapat memahami dasar negara yang telah digali, diolah, dan dikembangkan para pendiri bangsa melalui sejarah yang panjang. Hari ini juga memiliki makna memperkukuh Pancasila sebagai dasar dan pandangan hidup bangsa. Dengan peringatan hari kesaktian Pancasila ini, siswa diharapkan dapat memahami dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Hari Kesaktian Pancasila dijadikan sebagai pedoman membangun masyarakat ke arah kehidupan yang sejahtera lahir-batin.

Upacara-Batik-1-1024x579 UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA, HARI BATIK NASIONAL & PELANTIKAN OSIS MASA BAKTI 2023-2024

Peringatan Hari Batik Nasional di Madrasah ini menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran siswa untuk mencintai warisan budaya sendiri, sekaligus mempromosikan batik ke dunia internasional sebagai produk khas Indonesia yang memiliki nilai seni dan budaya tinggi. Hari Batik Nasional juga menjadi ajang untuk melestarikan dan mengembangkan batik sebagai salah satu identitas nasional yang harus dijaga dan dilestarikan oleh generasi muda. Dengan mengenakan batik, siswa MAN Kota Surabaya dapat menunjukkan rasa bangga dan cinta tanah air, serta menghargai keragaman motif, warna, dan makna batik yang mencerminkan kekayaan budaya daerah di Indonesia.

Demikian isi sambutan dari Kepala MAN Kota Surabaya, Drs. H. Fathorrakhman, M.Pd sebagai pembina upacara Hari Kesaktian Pancasila sekaligus Hari Batik Nasional. Pada upacara hari itu, Beliau juga melantik pengurus OSIS masa bakti 2023-2024. Dalam sambutannya beliau juga menyatakan terima kasih pada pengurus OSIS lama masa bakti 2022-2023 atas dedikasinya kepada Madrasah dan berpesan pada pengurus OSIS baru  agar senantiasa menjaga nama baik almamater madrasah di manapun mereka berada. Selain itu beliau juga berharap agar pengurus OSIS yang baru ini dapat menjadi contoh yang baik bagi siswa lain dan untuk mematuhi peraturan yang ada di madrasah. Pengurus OSIS yang baru juga diharapkan bisa melahirkan inovasi yang baru demi kemajuan madrasah agar lebih mandiri dan berprestasi.

Upacara-Batik-2 UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA, HARI BATIK NASIONAL & PELANTIKAN OSIS MASA BAKTI 2023-2024

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Call Us Now
WhatsApp