Bertempat di aula MAN Kota Surabaya, Jumat tanggal 30 September 2022 diadakan focus group discussion dengan tema ‘Moderasi Beragama, Pencegahan Tindakan Radikalisme dan Terorisme’ bagi seluruh guru dan karyawan MAN Kota Surabaya, Acara ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Surabaya, Dr. H. Pardi, M.Pd.I. selaku pemateri.

IMG_20221002_140340-1024x1024 Focus Group Discussion Tentang Moderasi Beragama bagi Tendik di MAN Kota Surabaya

Acara dimulai pukul 13.00 dengan doa bersama yang dipimpin oleh Bapak Toif, S.Pd dilanjutkan sambutan dari kepala MAN Kota Surabaya Drs. Fathorrakhman, M.Pd, selaku tuan rumah. Dalam sambutannya beliau menekankan pentingnya acara ini untuk mempererat rasa persaudaraan, persatuan dan kesatuan untuk mewujudkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Selanjutnya Dr. H. Pardi, M.Pd.I selaku pemateri mengatakan bahwa keberagaman apapun dalam berbagai pola hubungan dan komunikasinya adalah dalam rangka mempererat hubungan yang saling membutuhkan. Kehidupan bersama dan saling membutuhkan adalah Kodrati termasuk di Madrasah sehingga yang harus disadari adalah kebersaman dalam keberagaman. Kebersamaan membuat rakyat Indonesia bisa menjalani hidup dengan rukun dan tenteram walaupun memiliki banyak perbedaan, baik dari segi agama, suku, ras, bahasa maupun budaya dan puncaknya adalah terwujudnya nasionalisme. Dalam penekanan sikap moderasi diperlukan sikap moderat dalam beragama berupa pengakuan atas keberadaan pihak lain, memiliki sikap toleran, penghormatan atas perbedaan pendapat dan tidak memaksakan kehendak dengan cara kekerasan.

Moderasi beragama bukan memoderasi ajaran agama, tetapi memoderasi pemahaman dan pengamalan umat beragama dari sikap ekstrem. Moderasi beragama sebagai solusi agar dapat menjadi kunci penting untuk menciptakan kehidupan keagamaan yang rukun, harmoni, damai serta menekankan keseimbangan, baik dalam kehidupan pribadi, keluarga, masyarakat maupun kehidupan secara keseluruhan.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Call Us Now
WhatsApp